Terjemahan KITAB SAIRUS/SIYARUSSALIKIN MEMBAHAS ULAMA DUNIA
Siapakah mereka Ulama Dunia ??? Assalamualaikum warahmatullah. TENGKU ACEH.SNA -hamba fakir ini mencoba sedikit menakal (memindahkan) keterangan imam Al-Ghazali yang tertulis dalam kitab siyarul Salikin,karangan Al-'arif Billah Syekh Abdus Somad al-Falimbaniy,keterangan tersebut membahas tentang Ulama Dunia. Inilah sebagian dari tanda-tanda Ulama Dunia,maka seharusnya kita berhati hati,jangan sampai ada dari kita yang menjadi seperti ini dan mengikuti Ulama seperti ini. Saya belindung dengan Allah dengan kebenaran Rasulullah Saw daripada menjadi Ulama Dunia dan mengikuti kejelekan mereka. Syekh Adbdus Somad r.a memulai Penjelasan tersebut dalam fasal yang ketiga dengan berkata : Bermula fasal yang ketiga pada menyatakan kebinasaan ilmu dan menyatakan Alamat ulama akhirat dan alamat Ulama yang jahat dan dinamakan ulama dunia. Berkata Imam Al-Ghazali r.a Telah kami sebutkan akan yang warid dari Dalil Al-Qur'an dan Hadist Nabi Muhammad ﷺ yang datang akan beberapa kelebihan ilmu...