Postingan

Menampilkan postingan dengan label HADIST NABI SAW & KEUTAMAAN SHOLAWAT

NASIB UMMAT NABI MUHAMMAD SAW YANG MASUK NERAKA JAHANAM

Gambar
Assalamualaikum !! Para sahabat kami yang dirahmati oleh Alloh SWT,pada kesempatan kali ini kami akan menceritakan peristiwa akhirat, dimana pada hari pembalasan itu, segala manusia telah diperhitungkan segala amal mereka,maka telah jelas tempat dan kedudukannya, sebagian mereka masuk surga ,dan sebagiannya lagi masuk kedalam Neraka, yaitu orang-orang yang banyak dosanya dan banyak durhakanya kepada Tuhan yang maha perkasa. Maka inti pembahasan kita kali ini adalah tentang segolongan umat Nabi Muhammad yang dimasukkan kedalam neraka jahanam, maka dikisahkan bahwa sesungguhnya umat Nabi Muhammad setelah menjalani hukuman dan penyiksaan yang amat pedih didalam neraka jahanam maka mereka itu mendapat keluasan dan kasih sayang Alloh SWT setelah mereka itu berkata dan memanggil Nama Alloh SWT, yaitu ya Hanan, ya Mannan selama seribu tahun, Dan Ya kayyum seribu tahun, dan ya arhamar Rahimin,seribu tahun, kemudian dari itu maka Alloh SWT berfirman kepada malaikat Jibril, wahai Jibril , Apa ya...

Pasal ke 1 - Sifat-Sifat Sembahyang ( Sholat )

Gambar
  بسم الله الرحمن الرحيم اللهم صل على سيدنا محمد وعلى اله و صحبه و سلم ( باب صفات الصلاة  ) Ini bab pada menyatakan sifat sembahyang ( Sholat ) artinya kayfiatnya ( tata cara sholat ), Bermula kayfiat sembahyang itu mengandung ia atas fardhu dan Sunnat maka yang fardhu itu jika masuk ia didalam hakikat sembahyang dinamai ia akan rukun dan jika ada ia diluar hakikat sembahyang maka dinamai ia akan syarat, Dan yang Sunnat itu jika di Jabar ( ditempelkan ) ia dengan sujud sahwi maka dinamai ia akan ab'adh ( ابعاض ) dan jika tiada di jabarkan ia dengan sujud sahwi maka dinamai ia hai-ah ( هيءة ) , Maka nyatalah daripada yang demikian itu bahwasanya perbuatan sembahyang itu empat perkara ( pertama ) rukun ( kedua ) syarat ( ketiga ) ab'adh ( keempat ) hai-ah, Dan di serupakan ( dicontohkan) sembahyang itu dengan manusia, Maka bagi rukunnya itu seperti kepala dan syaratnya itu seperti nyawa dan bagi ab'adh itu seperti kaki dan tangannya dan bagi hai-ah itu seperti rambutnya. Berm...

Jumlah Kitab-kitab Samawi di Bumi

Gambar
 بسم الله الرحمن الرحيم الحمد لله رب العالمين اللهم صل على سيدنا محمد وعلى اله و صحبه و سلم ( فائدة ) ini satu faedah telah berkata Al-Imam Syekh An-Nasafi ( Ulama Mazhab Hanafi ) bermula segala kitab yang diturunkan daripada langit kepada bumi ini yaitu seratus empat ( 104 ) suhuf ( صحف )، ( Maka diturunkan ) akan Nabi syist ( شيث ) enam puluh dan akan Nabi Ibrahim tiga puluh dan akan Nabi Musa dahulu dari pada Taurat sepuluh dan Taurat dan Injil dan Zabur dan Furqan ( Al-Qur'an ). Maka sekalian makna ( pemahaman ) dari segala kitab-kitab ini dihimpunkan didalam Furqan ( Al-Qur'an ) , Dan sekalian Makna ( Maksud/pemahaman ) Furqan itu dihimpunkan didalam Al-fatihah dan segala makna alfatihah itu dihimpunkan didalam bismillah dan segala makna bismillah itu dihimpunkan didalam Ba nya, Bermula makna nya adalah dengan AKU ( Allah ) ada barang yang telah ada dan dengan AKU ada barang yang telah lagi akan ada, Dan ditambah oleh setengah Ulama itu segala Makna Ba nya ( Bismillah ) it...

Tanya Jawab Aqidah Islam-Kitab Masailul Muhtadi

Gambar
 بسم الله الرحمن الرحيم اللهم صل على سيدنا محمد وعلى ال سيدنا محمد  Tanya jawab perkara Iman dan Islam Soal : Jika kita ditanyakan orang , Apa arti Awwa Luddin itu ? Jawab : bahwa Awwa Luddin itu makrifatullah ( Mengenal Allah) Soal : jika kita ditanyakan orang, apa (أصل ) Dasar mengenal Allah itu ?  Jawab : bahwa Asal mengenal Allah itu boleh membedakan akan antara yang bahru (محدث) dan yang Qadim (قديم) dari karena Hakikat barang yang mungkin wujud itu bahru dan hakikat wajib wujud itu Qadim maka tiada bersamaan keduanya dan tiada berhimpun keduanya, Soal : jika kita ditanyakan orang,Mana yang dinamakan Agama ? Jawab: bahwa dinamakan Agama itu yaitu satu 'ibarat daripada menghimpun kan empat perkara yaitu : iman, Islam, tauhid,dan makrifat. Soal jika kita ditanyakan orang,Apa arti iman itu ? Jawab : bahwa arti iman itu yaitu percaya akan barang yang datang dengan dia Rasulullah Saw. Soal : jika kita ditanyakan orang, apa arti Islam itu ? Jawab : arti Islam itu yaitu men...

10 Kelebihan dan keutamaan sholawat yang Tinggi_Sangat Dahsyat

Gambar
  Penulis : Tengku Aceh SNA TENGKU ACEH SNA- Keutamaan dan kelebihan membaca shalawat atas Nabi Muhammad ﷺ  sangat penting diketahui umat muslim. Selain melaksanakan ibadah yang diwajibkan dalam syariat, umat muslim juga disunnahkan memperbanyak amalan lain yang bermanfaat. Salah satunya yang istimewa adalah membaca shalawat Nabi Muhammad SAW. Kelebihan membaca shalawat Nabi ada beragam. Diantaranya keutamaan membaca shalawat atas Nabi Muhammad ﷺ . adalah menghapus dosa bahkan dosa besar sekalipun, Mengamalkan  Sholawat dapat dilakukan kapan saja, baik dibaca sebagai dzikir setelah sholat maupun dibaca kapan pun untuk mengisi waktu luang. Membaca shalawat nabi juga dianjurkan di waktu-waktu tertentu, terutama di bulan Sya’ban, sebelum memasuki Ramadan.  Terdapat berbagai keutamaan membaca shalawat nabi yang bisa Anda dapatkan. Mulai dari meningkatkan derajat dan kebaikan, menghapuskan keburukan, hingga menambah pahala. Bukan hanya itu, keutamaan membaca shalawat nab...

Bisikan dan Godaan Para Iblis saat detik-detik kematian Manusia beriman

Gambar
بسم الله الرحمن الرحيم اللهم صل على سيدنا محمد و على اله و صحبه و سلم ( Ini Terjemahan Kitab Daqa-iqul Akbar ) Tengku Aceh SNA- Bermula bab kedelapan pada menjelaskan perbuatan syaitan/iblis, betapa halnya menggoda anak Adam supaya saat mereka mati kembali kepada alam akhirat dengan tiada membawa iman. Tersebut dalam hadist, bahwasanya syaitan yang telah di laknat,duduk iya atas kepala manusia maka berkata iya,"tinggalkan oleh mu akan agama Islam ini,dan katakan Tuhan itu dua",syaitan itu terus berusaha agar manusia itu mau murtad dari Islam hingga seseorang itu terlepas dari was-was syaitan tersebut. Maka apabila Adalah engkau mengalami hal tersebut maka sesungguhnya engkau dalam bahaya yang amat besar,dan kekhawatiran kepada iman engkau sangatlah besar, Maka hal yang sangat penting bagi engkau saat masih hidup sehat dan normal adalah istiqamah dalam melaksanakan ibadah kepada Allah SWT dalam keadaan menangis karena momohon pertolongan disetiap saat,menghina diri dan merasa ...

Terbukti ! Manfaat Sholawat Nabi untuk Kesehatan Tubuh

Gambar
  بسم الله الرحمن الرحيم اللهم صل على سيدنا محمد و على اله و صحبه و سلم Tengku Aceh SNA- Bersholawat kepada Nabi Muhammad ﷺ adalah suatu amalan yang dianjurkan dan diperintahkan dalam agama Islam, membaca sholawat adalah amalan sunnah dan hukum wajib dibaca dalam sholat ,bahkan ada Para Ulama yang berpendapat hukum baca Sholawat di luar Sholat adalah wajib dalam jumlah tertentu, Maka dalil yang jelas terhadap anjuran membaca Sholawat sudah tercantum di dalam Al-Qur'an dan Hadits Rasulullah ﷺ,Yaitu firman Allah pada Surat Al Ahzab ayat 56 yang berbunyi, إِنَّ اللَّهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّونَ عَلَى النَّبِيِّ ۚ يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا صَلُّوا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا تَسْلِيمًا Artinya: "Sungguh Allah dan malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi Muhammad SAW. Wahai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kalian untuk nabi. Ucapkanlah salam penghormatan kepadanya”. Termasuk Teks Sholawat yang Ma'tsur yang dapat kita amalkan sehari-hari adalah Sholawat Ibrahimiyah. Berikut in...

Rahasia & Kehebatan dibalik Sholawat Badawiyah al-kubro dan Sholawat Nuril Anwar

Gambar
  بسم الله الرحمن الرحيم اللهم صل على سيدنا محمد و على اله و صحبه و سلم TENGKU ACEH SNA- Apabila kita telah mengetahui akan kemulian Nabi Muhammad ﷺ ,dan kemegahannya dan kelebihan Sholawat atasnya, Maka Sepatutnya hendaklah memperbanyak akan Sholawat atas Nabi Muhammad ﷺ,dengan penuh harapan akan Syafaatnya  di hari qiamat, karena sesungguhnya syafaatnya Nabi Muhammad ﷺ itu pasti, lebih-lebih kepada Ummat yang istiqamah dalam bersholawat. Boleh kita mengamalkan sholawat dengan beragam lafadz Sholawat yang kita ketahui dan yang telah kita pelajari atau lafadz Sholawat yang kita ambil ijazah pada guru-guru yang mulia beserta kita tunaikan syarat-syaratnya, penuh adap dan sobat dan khusyuk agar manfaat Sholawat itu sempurna. Maka setengah daripadanya adab bersholawat adalah berhadap hati kepada Allah SWT,dan niat mengikuti perintahNya,dan membesarkan Hak Nabi Muhammad ﷺ,dan menghadirkan pada hatinya akan Nur Nabi ﷺ dan kebesaran nya,dan bahwasanya iyalah Nabi Muhammad ﷺ sebab da...

Kehebatan Sholawat Munjiyat,Penarik Rezeki tercepat

Gambar
بسم الله الرحمن الرحيم اللهم صل على سيدنا محمد و على اله و صحبه و سلم Dan setengah dari pada Sholawat yang masyhur kelebihan nya itu Sholawat Munjiyat. Bacaan Sholawat Munjiyat dan Artinya Dikutip dari laman islam.nu.or.id, bacaan sholawat munjiyat latin dan artinya: اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ صَلاَةً تُنْجِيْنَا بِهَا مِنْ جَمِيْعِ الْأَهْوَالِ وَالْاٰفَاتِ وَتَقْضِيْ لَنَا بِهَا جَمِيعَ الْحَاجَاتِ وَتُطَهِّرُنَا بِهَا مِنْ جَمِيْعِ السَيِّئَاتِ وَتَرْفَعُنَا بِهَا عِنْدَكَ أَعْلَى الدَّرَجَاتِ وَتُبَلِّغُنَا بِهَـــا أَقْصَى الْغَايَاتِ مِنْ جَمِيْعِ الْخَيْرَاتِ فِى الْحَيَاةِ وَبَعْدَ الْمَمَـــاتِ Latin: Allâhumma shalli 'alâ Sayyidinâ Muhammadin wa 'alâ âli Sayyidinâ Muhammadin shalâtan tunjînâ bihâ min jamî'il ahwâli wal âfât wa taqdhî lanâ bihâ jamî'al hâjat wa tuthahhirunâ bihâ min jamî'is sayyiât wa tarfa'unâ bihâ 'indaka a'lad darajât wa tuballighunâ bihâ aqshal ghâyat min jamî'il khairâti fil hayâti wa ba...

Hadits-hadist Keutamaan Sholawat-diterjemahkan dari Kitab Siyarul Salikin

Gambar
TENGKU ACEH SNA- Ini suatu Fasal Pada Menyatakan kelebihan membaca Sholawat atas Nabi Muhammad Saw yaitu amat banyak, Setengah daripadanya itu Firman Allah SWT, "Artinya Bahwa sesungguhnya Allah SWT dan Malaikat Nya mengucap Sholawat Atas Nabi,wahai segala mereka yang beriman kepada Allah,Ucap oleh kamu akan sholawat atas Nabi,dan ucap oleh kamu pula salam atasnya dengan beberapa salam". Dan setengah daripadanya kelebihan sholawat atas Nabi Muhammad Saw,yaitu diriwayatkan oleh jumhur Ulama, "Bahwasannya Rasulullah Saw datang pada suatu ketika siang hari penuh kesukaan dan kegembiraan terlihat dari wajah Rasullullah, Maka bersabda Rasulullah Saw bahwasanya telah datang akan aku oleh Jibril dan berkata ia Adalah Allah SWT berfirman :  " Adakah tiada Engkau Ridha dan bahagia wahai Muhammad ? Bahwasanya tiada mengucap sholawat atas mu oleh seseorang dari ummat mu melainkan Aku Ucapkan sholawat atasnya sepuluh kali, Dan tiada mengucap salam atasmu oleh seorang dari ummat...

Keutamaan sholawat kepada Baginda Nabi Saw dihari Jum'at

Gambar
اللهم صل على سيدنا محمد و على اله و صحبه و سلم  

Manfaat Sholawat Jibril Rezeki melimpah,inilah kisah lengkapnya

Gambar
TENGKU ACEH SNA- Pada suatu hari malaikat Jibril berkata kepada Nabi Muhammad Saw, Ya Muhammad ! Bahwasanya Allah SWT tatkala menciptakan akan daku maka aku berhenti sepuluh ribu Tahun,tiada aku ketahui akan namaku, Kemudian Menyeru Allah SWT akan aku Ya Jibril ! Maka aku ketahui akan bahwasanya namaku Jibril, Maka aku menjawab Panggilan Allah,   لبيك اللهم لبيك Maka Firman Allah SWT,Sucikan Oleh mu Akan AKU ! m aka Mengucap تقديس aku akan Allah SWT sepuluh ribu Tahun, Kemudian Firman Allah SWT,Muliakan Oleh mu akan AKU ! m aka Mengucap تمجيد aku akan Allah selama sepuluh ribu Tahun juga, Kemudian Firman Allah SWT, Memuji oleh mu akan AKU ! Maka aku memuji akan Allah SWT selama sepuluh ribu Tahun juga, Kemudian dibukakan bagiku dari pada tiang Arasy maka aku lihat akan satu sebuah tulisan yang amat indah dan mulia, memberi faham akan aku dengan tiba-tiba yaitu :                    لا اله الا الله محمد رسول الله Maka aku berkata Ya R...

Inilah Kehebatan & Keajaiban Sholawat Nariyah atau Tafrijiyah disebut Oleh Para Ulama terdahulu

Gambar
TENGKU ACEH SNA- Dan setengah daripada sholawat yang mujarab yaitu sholawat Tafrijiyah dan dikatakan pula sholawat Nariyah Yaitu:  اللَّهُمَّ صَلِّ صَلاَةً كَامِلَةً وَسَلِّمْ سَلاَمًا تَامًّا عَلىَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ الَّذِيْ تُنْحَلُ بِهَ الْعُقَدُ وَتَنْفَرِجُ بِهِ الْكُرَبُ وَتُقْضَى بِهِ الْحَوَائِجُ وَتُنَالُ بِهِ الرَّغَائِبُ وَحُسْنُ الْخَوَاتِيْمِ وَيُسْتَسْقَى الْغَمَامُ بِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ عَدَدَ كُلِّ مَعْلُوْمٍ Maka sholawat ini dibangsakan Dia bagi saydina Zainal Abidin Ali bin Husein bin Ali bin Abi Thalib Radhiyallahu Anhum. dinamakan dia sholawat Nariyah atau Tafrijiyah karena sangat banyak khasiat dan manfaatnya. Kata Imam Addainury barang siapa membaca sholawat ini tiap-tiap lepas sembahyang sebelas kali dijadikan wirit rutin dan istiqamah, niscaya tiada putus putus rizkinya,dan mencapai ia akan derajat tinggi, dan barang siapa berkekalan membaca akan dia tiap-tiap lepas sembahyang subuh tiap-tiap hari empat puluh satu kali, mencapai...

Pengertian Bersholawat Nabi dan Fadilah Lengkapnya

Gambar
Bismillahirrahmanirrahim   TENGKU ACEH SNA- Pengertian Dari Sholawat Nabi (صلوات) Assalamualaikum warrahmatullahi wabarokatuh? Sholawat adalah bentuk jamak dari kata salat yang berarti doà atau permohonan kepada Allah Subhanahu Wataàla agar memberikan Berkah dan Rahmat kepada Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam beserta keluarga dan para sahabatnya. Memohon pada Allah dengan ucapan, pernyataan serta pengharapan, semoga dia (Nabi) sejahtera (beruntung, tak kurang suatu apapun, keadaannya tetap baik dan sehat). Salam berarti damai, sejahtera, aman sentosa dan selamat. Jadi saat seorang muslim membaca sholawat untuk Nabi, berarti dia mendoakan semoga Nabi tetap damai, sejahtera, aman sentosa dan selalu mendapatkan keselamatan. Sholawat pabila diucapkan sebelum atau sesudah berdo'a maka Insya Allah menjadikan do'a segera naik kelangit. Wallahu àalam. Rosulullah SAW Menerangkan beberapa Fadilah atau Keutamaan bagi pembaca Sholawat diantaranya: Setiap bersholawat satu...

51 Keutamaan dan Kelebihan Sholawat Disebut dalam Kitab Kuning Melayu/Jawo

Gambar
                             Bismillahirrahmanirrahim Allahumma sholli ala sayyidina Muhammad wa ala Alihi wa sahbihi wa sallim. TENGKU ACEH SNA- Bab yang ke empat pada Menyatakan kelebihan sholawat atas Nabi Muhammad Saw, Yaitu jika dari Allah SWT maknanya Rahmat dan jika dari pada Malaikat dan lainnya dari pada mereka itu maknanya doa atau istighfar. Firman Allah SWT : "Wahai Mereka itu yang beriman bersholawat oleh mu atasnya dan Salam oleh mu akan sebagai salam". Berkata Syekh Al-Fasiy dalam Syarah Dalail khairat.            Ketahuilah bahwa sesungguhnya bagi orang yang bersholawat atas Nabi Muhammad Saw mendapatkan 10 kemuliaan. (Pertama) Mendapat Rahmat dari Malikul Jabbar Allah SWT. (Kedua) Mendapat Syafaat dari Nabi Muhammad Saw. (Ketiga) Mengikuti Amalan Para Malaikat Pilihan. (Keempat) Menyalahi/tidak mengikuti akan para munafik dan kuffar. (Kelima) Menghapus Ke...